Palaman Android | Minimal ADB dan Fastboot adalah sebuah Tool yang sangat di perlukan untuk pengoperasian sebuah smartphone Android. Minimal ADB dan Fastboot memliki 2 buah Tool yang berkerja sama untuk pengembangan perangkat android.
Jika anda seorang pengembang perangkat android tentu saja anda harus mengenal lebih sedikit jauh dari singkatan nama ADB dan Fastboot. ADB adalah singkat dari Android Debug Bridge, Yaitu alat baris perintah yang memungkin kita berkomunikasi dengan perangkat android melalui Tool.
Berikut ini beberapa Fungsi / Penggunan yang bisa digunakan dengan ADB.
- Memasang dan men-debug aplikasi
- Mengakses shell Unix untuk menjalankan perintah pada perangkat
- Menyalin file dari komputer host
- Melihat output logcat
- Mem-boot ulang ke Qualcomm EDL mode
- Membuat cadangan aplikasi Android ke file
Sedangkan Fastboot adalah protokol atau alat diagnostik yang digunakan untuk mengontrol sistem operasi dan perangkat Android. Fastboot merupakan bagian dari Android SDK (Software Developer Kit) dan berfungsi sebagai alternatif dari mode pemulihan.
Berikut beberapa fungsi / kegunaan yang bisa di lakukan dengan Fatboot.
- Memperbarui berkas flash pada perangkat Android
- Membantu mengatasi masalah saat menginstal pembaruan
- Mengganti peraturan tersembunyi
- Mengaktifkan factory mode
- Mengaktifkan kunci OEM
- Mengembalikan bootloader
- Memeriksa status perangkat
Nah, siapa pengembang atau Developer Dari Tool Minimal ADB and Fastboot ? Namanya Sam Rodberg. Mungkin beberapa dari kita merasa gak penting dengan ini, tapi bagi saya ini sangat penting untuk menghargai sebuah maha karya yang sudah cukup membantu banyak penggunanya, termasuk saya sendiri. Dia juga memberikan source codenya yang bisa di ambil di Github.
Saya rasa sudah waktunya anda mengunduh Tool Minimal ADB and Fastboot.